Nasib Wanita di China Jalani 6 Operasi Plastik dalam Sehari, Berakhir Meninggal
Berdasarkan hasil laporan autopsi, Liu meninggal dunia karena gagal napas akut. Kondisi ini disebabkan oleh emboli paru yang terjadi akibat sedot lemak.
Mengetahui itu, pihak keluarga Liu, termasuk suami dan kedua anaknya yang masih kecil, menggugat klinik tersebut untuk mendapatkan ganti rugi. Awalnya, pengadilan memutuskan klinik tersebut sepenuhnya bertanggung jawab dan memerintahkan ganti rugi satu juta yuan atau sekitar 2 miliar rupiah.
Namun, setelah banding, putusan direvisi menjadi sekitar 590 ribu yuan atau sekitar 1,2 miliar rupiah karena kondisi fisiknya mungkin juga berkontribusi terhadap kematiannya.
Dari hasil penyelidikan, klinik tempat Liu menjalani operasi plastik memiliki dokumen hukum yang diperlukan. Kedua dokter yang menjalani prosedur juga memiliki lisensi resmi.
Bahkan, jumlah atau volume lemak yang diangkat dari tubuh Liu juga telah mematuhi standar medis.
Situasi ini menjadi perhatian warganet dan meninggalkan berbagai komentar yang mengkritik ketidakprofesionalan praktik tersebut.