Menu

Segera Cek! Haid Deras Bisa Jadi Sinyal Bahaya Tumor Kandungan

Devi 19 Nov 2024, 15:55
Segera Cek! Haid Deras Bisa Jadi Sinyal Bahaya Tumor Kandungan
Segera Cek! Haid Deras Bisa Jadi Sinyal Bahaya Tumor Kandungan

RIAU24.COM - Biasanya, di hari-hari pertama datang bulan, perempuan mengalami perdarahan menstruasi (haid) yang deras. Perlu diketahui haid yang deras bisa jadi mengarah pada masalah organ reproduksi seperti tumor kandungan.
Oleh karena itu, penting bagi kita untuk memperhatikan tanda-tanda haid yang tidak normal untuk mewaspadai risiko tumor kandungan.

"Haid deras yang sudah tidak normal itu ketika melebihi 3 pembalut penuh sehari, sudah sampai membuat lemas dan pucat, sehingga mengganggu aktivitas, dan sampai menyebabkan anemia atau kurang darah," jelas Spesialis Obstetrics dan Gynecology Mayapada Hospital Surabaya dr Robert Hunan Purwaka, SpOG, DMAS, FMIS, dalam keterangan tertulis, Selasa (19/11/2024)

Jika haid deras bahkan sampai menimbulkan rasa nyeri di perut, dr Robert kemudian menyarankan untuk segera berkonsultasi dengan dokter untuk memastikan jika ada masalah pada organ reproduksi. Haid deras sebenarnya dapat disebabkan oleh beberapa kondisi.


Menurut Spesialis Obstetrics dan Gynecology Konsultan Onkologi Mayapada Hospital Bogor dr Yudi Andriansyah SpOG (K), haid deras yang tak wajar bisa disebabkan beberapa hal, mulai dari gangguan hormon contohnya PCOS (Polycsytic Ovary Syndrome), stres, mengonsumsi beberapa jenis obat-obatan, atau adanya penyakit di organ reproduksi yang mengarah pada tumor kandungan, penebalan lapisan dinding dalam rahim, hingga kanker kandungan.

Halaman: 12Lihat Semua