Menu

Bhabinkamtibmas Polsek Rambah Hilir Laksanakan DDS Sambang Dan Sosialisasi Di Desa Pasir Utama

Khairul Amri 19 Nov 2024, 11:02
Bhabinkamtibmas Polsek Rambah Hilir Laksanakan DDS Sambang Dan Sosialisasi Di Desa Pasir Utama
Bhabinkamtibmas Polsek Rambah Hilir Laksanakan DDS Sambang Dan Sosialisasi Di Desa Pasir Utama

RIAU24.COM - RAMBAH HILIR – Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024 (OMP-LK24), Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Bhabinkamtibmas Desa Pasir Utama, Aipda Ardino, melaksanakan kegiatan Door To Door System (DDS) berupa sambang dan sosialisasi kepada masyarakat setempat. Kegiatan ini berlangsung pada hari Senin, 18 November 2024, mulai pukul 10.30 WIB hingga selesai.

Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Rokan Hulu, AKBP Budi Setiyono, SIK.MH melalui Kapolsek Rambah Hilir, IPDA Jones, SH mengatakan kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Polsek dan menyampaikan sejumlah imbauan penting kepada masyarakat, antara lain untuk menjaga situasi Kamtibmas di lingkungan tempat tinggal masing-masing, sehingga tetap tercipta suasana aman dan kondusif," pungkas Kapolsek.

"Mengingatkan masyarakat agar tidak melakukan pembakaran lahan maupun hutan, mengingat dampaknya yang merugikan lingkungan dan dapat menimbulkan gangguan hukum dan mengimbau warga untuk terus menjalin koordinasi dengan aparat Desa, Babinsa, atau Bhabinkamtibmas jika terdapat gangguan Kamtibmas di wilayahnya," ucapnya.

"Kemudian Kapolsek juga mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk mendekatkan hubungan antara polisi dengan masyarakat serta mendorong terciptanya kesadaran bersama dalam menjaga keamanan di lingkungannya," tutup Ipda Jones akhiri.

Terpantau selama kegiatan berlangsung, situasi dilaporkan dalam keadaan aman dan kondusif. Kegiatan sambang ini mendapat tanggapan positif dari masyarakat Desa Pasir Utama, yang merasa kehadiran Bhabinkamtibmas memberikan rasa aman dan kepastian hukum di tengah-tengah mereka.