5 Manfaat Konsumsi Air Rebusan Jahe dan Kunyit, Sehat buat Jantung
Dikutip dari Healthline, jahe dan kunyit memiliki sifat antiinflamasi kuat yang dapat mengurangi nyeri dan melindungi dari penyakit tersebut.
Sebuah studi yang dilakukan terhadap 120 pengidap osteoarthritis menemukan konsumsi 1 gram ekstrak jahe setiap hari selama tiga bulan dapat mengurangi peradangan dan menurunkan kadar oksida nitrat, molekul yang berperan penting dalam proses peradangan.
Penelitian serupa juga menunjukkan konsumsi ekstrak kunyit dapat mengurangi sejumlah penanda peradangan.
2. Meningkatkan Sistem Imun
Dikutip dari Healthline, beberapa penelitian memang menunjukkan jahe dan kunyit memiliki efek untuk memperkuat imun tubuh. Misalnya, studi yang dipublikasikan di Journal of Ethnopharmacology pada 2013 menemukan jahe segar efektif melawan virus HRSV yang menyebabkan infeksi saluran pernapasan pada bayi, anak-anak, dan orang dewasa.