Laksanakan Giat Sambang di Kampung Lubuk Dalam Aipda Samuel zon Sampaikan Pesan Pilkada Damai
RIAU24.COM - Siak-Menjelang Pilkada Gubernur Riau dan Bupati Siak, Aipda Samuel Zon, Bhabinkamtibmas Kampung Lubuk Dalam, melaksanakan kegiatan sambang warga pada Jumat, 15 November 2024, pukul 09.30 WIB di Kampung Lubuk Dalam, Kecamatan Lubuk Dalam. Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat (Kamtibmas) melalui “cooling system” menjelang Pilkada, dengan harapan menciptakan suasana kampung yang aman dan kondusif.
Dalam kegiatan sambang ini, Aipda Samuel Zon menyampaikan beberapa imbauan penting kepada masyarakat, seperti menjaga situasi tetap kondusif, saling menjaga keamanan lingkungan, serta tidak mudah terpengaruh oleh informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan. Diharapkan, warga dapat berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di sekitar mereka sehingga tercipta suasana yang damai selama proses Pilkada berlangsung.
Tujuan dari kegiatan ini antara lain adalah untuk mempererat silaturahmi antara petugas kepolisian dan warga, menciptakan kondisi Kamtibmas yang kondusif di Kampung Lubuk Dalam, serta memastikan masyarakat merasa aman dengan adanya kehadiran Polri di tengah-tengah mereka.
Aipda Samuel Zon juga mendorong warga agar tidak ragu untuk berkomunikasi dengan petugas Bhabinkamtibmas apabila membutuhkan bantuan kepolisian terkait keamanan atau informasi lainnya.(Lin)