Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada, Aipda Samuel Ingatkan Warga Tidak Mudah Terprovokasi
RIAU24.COM - Siak-Untuk menjaga kondusivitas keamanan menjelang Pilkada Kabupaten Siak 2024, Polsek Lubuk Dalam melaksanakan kegiatan sambang warga di Kampung Lubuk Dalam pada Sabtu, 9 November 2024, pukul 09.00 WIB. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Bhabinkamtibmas Kampung Lubuk Dalam, Aipda Samuel Zon, dengan tujuan menciptakan situasi yang aman, sejuk, dan kondusif di tengah masyarakat.
Dalam sambang tersebut, Aipda Samuel Zon memberikan sejumlah himbauan Kamtibmas kepada warga setempat. Salah satu pesan utama yang disampaikan adalah untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan, menghindari tindakan kriminal seperti pencurian, dan tidak mudah terprovokasi oleh berita hoaks yang dapat menimbulkan keresahan.
Aipda Samuel juga mengajak masyarakat untuk lebih berhati-hati dan bersama-sama mengantisipasi potensi gangguan keamanan yang dapat terjadi menjelang Pilkada.
“Menjelang Pilkada, kami ingin memastikan bahwa warga merasa aman dan nyaman. Mari bersama-sama menciptakan situasi yang kondusif dan tidak terprovokasi oleh informasi yang dapat memecah belah kita,” ujar Aipda Samuel Zon saat memberikan himbauan kepada warga.
Selain itu, Aipda Samuel juga mengingatkan masyarakat akan bahaya kebakaran hutan dan lahan (karhutla), dengan menegaskan larangan membuka lahan dengan cara dibakar.
Aktivitas tersebut dapat menimbulkan dampak buruk bagi lingkungan dan kesehatan, serta menambah potensi gangguan keamanan di wilayah tersebut.