Dari Plantation Ke Fashion, Asia Pacific Rayon Dukung Sustainability Lewat Serat Viscose Rayon
Pada 22 November 2021, APR secara resmi meluncurkan komitmen APR2030.
Visi utama APR2030 adalah memenuhi tantangan pada dekade mendatang yang didasarkan dalam empat bidang komitmen yang luas dan diselaraskan dengan 10 Tujuan Pembangunan Berkelanjutan PBB (SDGs) yang paling relevan dengan bisnis APR, yang ingin dicapai pada tahun 2030.
“Penggunaan viscose rayon dalam industri tekstil merupakan kontribusi perusahaan dalam dampak memberi positif terhadap iklim dan alam, manufaktur bersih, sirkularitas, dan masyarakat yang inklusif," ungkap Kamba.
APR juga telah mempelopori daur ulang limbah tekstil di Indonesia, mulai dari membangun infrastruktur pengumpulan, pemilahan, logistik yang diperlukan dan memastikan limbah tekstil tidak berakhir di tempat pembuangan akhir.
“Tujuan utama kami adalah untuk memindahkan fesyen berkelanjutan ke luar dari pasar yang sulit dijangkau dan dapat diakses oleh desainer dan konsumen di mana saja. APR2030 akan terus melangkah dengan memastikan kami turut mendukung tujuan iklim dan keanekaragaman hayati industri global,” tutup Kamba yang juga Ketua Badan Perwakilan Daerah (BPD) Asosiasi Pertekstilan Indonesia (API) Riau. ***