Jumat Curhat dengan DEMA STAI Nurul Hidayah, Polres Kep Meranti Ajak Mahasiswa Wujudkan Pemilukada Secara Demokratis dan Transparan
"Sebagai masyarakat yang demokratis, partisipasi dalam pemilihan umum adalah hak dan tanggung jawab kita. Pilkada bukan hanya sekadar memilih pemimpin, tetapi juga merupakan momentum untuk mewujudkan harapan dan aspirasi masyarakat, oleh karena itu, sangat penting bagi kita untuk terlibat secara aktif dalam proses ini, mulai dari pendidikan pemilih hingga pengawasan pelaksanaan pemungutan suara." Ucap Kapolres
Kami dari Polres Kepulauan Meranti berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada. Kami akan bekerja sama dengan berbagai pihak, termasuk mahasiswa, untuk memastikan bahwa pemilihan berlangsung secara demokratis dan transparan, tanpa adanya intimidasi atau tindakan yang merugikan.
"Saya juga mengajak mahasiswa untuk berperan aktif dalam mengedukasi masyarakat tentang pentingnya memilih dengan bijak. Mari kita pastikan bahwa suara kita digunakan untuk memilih pemimpin yang benar-benar peduli dan mampu membawa perubahan positif bagi daerah kita, selain itu menjelang pemilihan kepala daerah yang tidak lama lagi, mari sama-sama kita wujudkan suasana pilkada yang aman dan kondusif."
Sementara itu, Ketua Dema Stai Nurul Hidayah Kabupaten Kepulauan Meranti, Faizul menyampaikan terima kasih kepada Polres Kepulauan Meranti karena telah memfasilitasi untuk duduk bersama seraya menyampaikan keluhan dan program kedepannya
"Terimakasih kepada Polres Kepulauan Meranti yang telah memfasilitasi kita untuk duduk bersama yang dikemas dalam program Jum'at Curhat. Kami siap mendukung suksesnya Pemilukada 2024 mendatang," Tutupnya **