Cooling System Polsek Lubuk Dalam AKP Januar Sitompul Ajak Warga Jaga Kamtibmas Jelang Pilkada 2024
RIAU24.COM - Siak-Pada Hari Rabu 30 Oktober 2024 Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Polsek Lubuk Dalam melaksanakan kegiatan Cooling System pada pukul 09.30 WIB di Kampung Lubuk Dalam. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Lubuk Dalam, AKP Januar Eddwin Sitompul, SH., MH.
Dalam kegiatan tersebut, polisi melakukan tatap muka dengan masyarakat untuk menyampaikan pentingnya bijak dalam menggunakan media sosial. Warga diingatkan untuk tidak mudah percaya pada berita hoax dan tidak menyebarkan ujaran kebencian yang dapat memicu ketegangan di tengah masyarakat.
Kapolsek juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menciptakan situasi yang aman dan kondusif selama Pilkada.
Selain itu, himbauan khusus disampaikan terkait larangan membuka lahan dan hutan dengan cara membakar, sebagai langkah pencegahan terhadap kebakaran hutan dan lahan (karhutla).
Kegiatan ini melibatkan tim dari Polsek Lubuk Dalam, termasuk Bhabinkamtibmas Kampung Lubuk Dalam, Aipda Samuel; Kanit Reskrim, Aipda Jefri Simbolon; dan Kasium, Aipda Nursal.
Kegiatan berlangsung di Kampung Lubuk Dalam, Kecamatan Lubuk Dalam.
Hasil yang diharapkan dari kegiatan ini adalah terjalinnya silaturahmi yang baik dengan masyarakat, mengurangi pengaruh berita hoax, serta menekan angka pencurian dan kejahatan lainnya.
Dengan adanya kehadiran Polri, diharapkan masyarakat merasakan rasa aman dan nyaman, serta dapat mengantisipasi potensi kejahatan di lingkungan mereka.
Melalui upaya ini, Polsek Lubuk Dalam berkomitmen untuk memastikan bahwa Pilkada 2024 berlangsung dengan aman dan damai di Kabupaten Siak.(Lin)