Serat Rayon APR: Permata Dari Riau Untuk Mahakarya Mode Berkelanjutan di Indonesia
Selain itu, Djarot mengungkapkan peran APR dalam mendukung bakat lokal para desainer di Riau dengan memberikan Pelatihan Aplikasi Batik pada Kain Viscose, program beasiswa untuk calon desainer mode di Riau serta menyokong dukungan dana untuk siswa SMK di Riau.
Djarot berharap kerja keras APR bersama desainer dan pengrajin batik dalam menjadikan Indonesia sebagai pusat modest fashion dan Riau sebagai textile hub di Indonesia dapat membuahkan hasil yang maksimal.
“Kolaborasi APR dengan para desainer dan pengrajin sejalan dengan komitmen keberlanjutan APR2030. Tak hanya membantu merevitalisasi UMKM di Indonesia, APR telah menunjukkan komitmen dengan menggunakan material eco-friendly, sebuah komitmen perusahaan untuk ikut mendukung fashion yang lebih berkelanjutan," tutup Djarot.***