Kapolres Kep Meranti Cek Gudang KPU, Pastikan Keamanan Logistik Pilkada 2024
Selanjutnya, kurnia juga mengingatkan personel pengamanan gudang logistik KPU kabupaten Kepulauan Meranti untuk tetap meningkatkan kewaspadaan di gudang dan sekitarnya.
“Laksanakan tugas dengan baik, cermat dan profesional. Jangan lengah, lakukan semuanya dengan penuh tanggung jawab,” ungkapnya.
Kapolres juga menyampaikan kepada pihak KPU Meranti agar menghubungi petugas kepolisian yang bertugas apabila ada yang perlu untuk dikoordinasikan sehingga sinergi terus terjalin baik selama berjalannya tahapan hingga pelaksanaan Pilkada 2024.
Baca juga: Kapolsek Rangsang Hadiri Rapat Kerja Teknis Penguatan Kapasitas Pengawas TPS Jelang Pemilukada 2024
Kurnia berharap agar semua pihak yang terlibat tetap dapat bekerja sama untuk memastikan proses demokrasi berlangsung dengan aman, adil, dan teratur, mengingat pelaksanaan pilkada serentak sudah dekat.