Menu

Jadi Kepala BPJPH, Haikal Hassan Pernah Ucap Oposisi sampai Mati hingga Dipecat PA 212

Zuratul 23 Oct 2024, 15:44
Jadi Kepala BPJPH, Haikal Hassan Pernah Ucap Oposisi sampai Mati hingga Dipecat PA 212.
Jadi Kepala BPJPH, Haikal Hassan Pernah Ucap Oposisi sampai Mati hingga Dipecat PA 212.

RIAU24.COM -Haikal Hassan Baras yang akrab disapa Babe Haikal, resmi dilantik Presiden Prabowo Subianto sebagai Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) di Istana Kepresidenan pada Selasa (22/10/2024).

Pelantikan ini menjadi sorotan publik karena Babe Haikal sebelumnya lebih dikenal sebagai pendakwah dan sosok yang aktif dalam berbagai kegiatan dakwah serta organisasi.

Babe Haikal lahir di Jakarta pada 21 Oktober 1968. Ia memiliki garis keturunan yang panjang, di mana ia adalah Ahmad Haikal bin Hasan bin Umar bin Salim bin Ali bin Syekh Ali bin Abdullah Baras. 

Nama ini menjadi bagian dari identitasnya sebagai seorang dai dengan logat Betawi yang khas. Perjalanan hidup Babe Haikal membawanya menjadi tokoh agama yang dikenal luas di masyarakat, terutama karena aktivitasnya di dunia dakwah.

Tak hanya sebagai pendakwah, Babe Haikal juga dikenal sebagai motivator. Sebelum mendalami dunia dakwah secara penuh, ia sempat bekerja sebagai konsultan sumber daya manusia di sebuah perusahaan tambang. 

Pengalamannya ini turut memperkaya perannya sebagai figur publik yang berpengaruh di kalangan masyarakat.

Dalam sambutannya setelah dilantik, Babe Haikal menyatakan bahwa dirinya siap menjalankan tugas baru sebagai Kepala BPJPH dengan penuh tanggung jawab. 

Ia juga berkomitmen untuk memastikan bahwa seluruh produk halal di Indonesia terjamin kehalalannya, sesuai dengan visi dan misi pemerintah yang dipimpin oleh Prabowo Subianto.

Menilik jauh ke belakang, Babe Haikal Hassan adalah sosok yang sarat dengan kontroversi. Berikut sejumlah kontroversinya yang lagi-lagi diungkit publik.

1. Oposisi Sampai Mati 

Pernyataan Haikal Hassan untuk siap oposisi sampai mati ini diungkit oleh pemilik akun @narkosum di social mediaX (eks twitter). Ia dicibir karena sekarang bergabung di kabinet Prabowo-Gibran.

Haikal Hassan akhirnya mengklarifikasi soal pernyataan "oposisi sampai mati" usai dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto.

2. Pemecatan dari PA 212 

Babe Haikal dipecat dari kepengurusan Persaudaraan Alumni (PA) 212 pada Februari 2022. 

Kabar ini sempat menjadi perbincangan hangat, dengan spekulasi bahwa pemecatannya disebabkan oleh pengkhianatan.

Namun, Haikal Hassan membantah tuduhan tersebut. Dia menyatakan mundur untuk memberi kesempatan kepada generasi baru.

Meski demikian, Babe Haikal menegaskan bahwa dirinya tetap berjuang untuk bangsa, menjaga persatuan dan kesatuan Indonesia tanpa membedakan suku, ras, atau golongan. 

Dia menyebut bahwa pengunduran dirinya dari PA 212 tidak mengurangi semangatnya untuk terus mengabdi pada negara.

3. Kontroversi Ulama dan Umara 

Haikal Hassan juga pernah mengingatkan para ulama agar menjaga jarak dari umara (pemimpin pemerintahan). Namun kini, Haikal Hassan justru mengaku siap menjadi bagian dari umara untuk membantu pemerintahan Prabowo-Gibran.

Pernyataan ini kembali diungkap oleh akun @alisyarief, yang menyebut Babe Haikal seolah mengingkari nasihatnya sendiri.

Babe Haikal Hassan menyatakan bahwa langkahnya bergabung dengan pemerintahan bukanlah bentuk pengingkaran, melainkan bagian dari upayanya untuk menjaga persatuan dan menjauhkan Indonesia dari berita bohong (hoaks)

(***)