Menu

Polsek Koto Gasib Datangi Warga Dusun Sialang Tumbang Sampaikan Pesan Pemilu Damai

Lina 17 Oct 2024, 10:41
Polsek Koto Gasib Datangi Warga Dusun Sialang Tumbang Sampaikan Pesan Pemilu Damai
Polsek Koto Gasib Datangi Warga Dusun Sialang Tumbang Sampaikan Pesan Pemilu Damai

RIAU24.COM - Siak-Pada Rabu, 16 Oktober 2024, sekitar pukul 11.30 WIB, Kapolsek Koto Gasib IPTU Budiman S Dalimunthe, S.H., M.H., bersama personil Polsek Koto Gasib melaksanakan kegiatan Cooling System di warung warga Dusun Sialang Tumbang, Kampung Pangkalan Pisang. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang Pilkada 2024 di Kabupaten Siak.

Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek mengimbau masyarakat untuk bijak menggunakan media sosial, tidak mudah percaya pada berita hoaks, serta menghindari ujaran kebencian. Selain itu, para petugas juga menyerukan pentingnya kerjasama dalam menciptakan keamanan yang kondusif selama periode pemilihan.

Himbauan khusus disampaikan untuk mencegah pembukaan lahan dan hutan dengan cara membakar, guna menjaga kelestarian lingkungan dan mencegah kebakaran yang dapat mengganggu keamanan.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kanit Provos Polsek Koto Gasib BRIPKA Delvianto, Bhabinkamtibmas Pangkalan Pisang BRIPKA Mahadir, dan masyarakat setempat. Dialog langsung yang dilakukan diharapkan dapat mempererat silaturahmi antara aparat kepolisian dan warga.

Hasil yang diharapkan dari kegiatan ini adalah meningkatnya kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga Kamtibmas, mengurangi pengaruh berita hoaks, serta terciptanya lingkungan yang aman dan nyaman menjelang Pilkada. Keberadaan Polri di tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan rasa aman dan mencegah potensi kejahatan di wilayah tersebut.(Lin)