Bhabinkamtibmas Kerinci Kiri Gelar Bakti Sosial Bantu Warga Kurang Mampu dan Sampaikan Pesan Pilkada Damai 2024
RIAU24.COM - Siak, 11 Oktober 2024 — Bhabinkamtibmas Kampung Kerinci Kiri bersama Babinsa dan tokoh masyarakat menggelar kegiatan sosial bertajuk Jumat Berkah pada Jumat siang (11/10) di Kampung Kerinci Kiri, Kecamatan Kerinci Kanan, Kabupaten Siak. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu warga yang kurang mampu serta janda-janda tua melalui pemberian paket sembako.
Baca juga: Bhabinkamtibmas Polsek Tualang Cooling System Cegah Timbul Potensi Konflik jelang Pilkada 2024
Sebanyak empat warga menerima bantuan sembako, yaitu Ibu Samsiah (55), Bapak Jumiran (67), Ibu Yusna (60), dan Ibu Yuminar (60). Paket sembako tersebut berisi 5 kg beras, satu papan telur ayam, 2 liter minyak goreng, satu karton mie instan, dan 1 kg gula pasir. "Bantuan ini berasal dari sumbangan masyarakat setempat yang lebih mampu, untuk disalurkan kepada mereka yang membutuhkan," tambah Aipda Naldi.