Menu

Jalin Sinergitas & Netralitas, Kapolres Kep Meranti Hadiri Coffee Night Bersama Forkopimda

Khairul Amri 11 Oct 2024, 10:36
Foto. Istimewa
Foto. Istimewa

RIAU24.COM MERANTI – Pores Kepulauan Meranti menghadiri kegiatan Coffe Night dalam rangka mendukung kelancaran dan kesuksesan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024. bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), di Cafe D’Country, Selatpanjang, Kamis (10/10/2024) malam.

Turut hadir Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Kurnia Setyawan, Ketua DPRD Kepulauan Meranti Khalid Ali, dan Danramil Tharman, dan Danposal Saidul Arifin, Kasi Intel Kejari Dodyansah, serta Ketua KPU Meranti Katmuji, dan pejabat terkait undangan lainnya.

Tujuan utama dari kegiatan itu untuk memperkuat sinergi antar instansi dalam menghadapi tantangan Pilkada, serta menjaga stabilitas dan keamanan di wilayah Kepulauan Meranti.

Penjabat sementara (Pjs) Bupati Kepulauan Meranti, Roni Rakhmat, S.STP, M.Si, dalam arahannya menekankan pentingnya kolaborasi yang erat antara pemerintah daerah dan Forkopimda guna memastikan Pilkada dapat berjalan dengan lancar, aman, dan tertib. Ia menegaskan bahwa keterbukaan informasi dan koordinasi adalah kunci utama dalam menghadapi berbagai potensi hambatan.

“Kita semua memiliki tanggung jawab besar untuk menyukseskan Pilkada ini. Oleh karena itu, kita harus saling berbagi informasi dan menyusun strategi bersama agar berbagai tantangan di lapangan dapat diantisipasi dengan baik,” ujar Roni.

Pada kesempatan itu, Kapolres Kep Meranti Kurnia Setyawan SH SIK , mengatakan ia juga berharap pelaksanaan pemilu tahun 2024 berjalan lancar, aman dan tertib agar terpilihnya pemimpin yang bisa membawa Kabupaten Meranti lebih maju dan berkembang.

Halaman: 12Lihat Semua