Menu

Relawan Bermasa Perjuangan dan Terubuk Gelar Pembekalan Koordinator

Dahari 9 Oct 2024, 09:00
Relawan Bermasa Perjuangan dan Terubuk Gelar Pembekalan Koordinator
Relawan Bermasa Perjuangan dan Terubuk Gelar Pembekalan Koordinator

RIAU24.COM - BENGKALIS - Jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Pilkada 2024 yang akan terlaksana dalam waktu dekat ini, relawan pasangan calon bupati dan wakil bupati, Kasmarni Bagus Santoso (KBS) menggelar acara pembekalan kepada para koordinator 

Kegiatan ditaja oleh Relawan Bermasa Perjuangan dan Terubuk Bermasa itu dilaksanakan, Selasa 8 Oktober 2024 sore, di posko Center Relawan Bermasa Perjuangan, Jalan Panglima  Minal, Desa Air Putih, Kecamatan Bengkalis, 

Dalam acara yang dihadiri 17 kordinator, diantaranya 12 perwakilan kordinator di dua kecamatan yang ada di pulau Bengkalis yaitu Kecamatan Bengkalis dan Bantan, Kabupaten Bengkalis, Riau.

Ketua Relawan Bermasa Perjuangan, Darwissam mengatakan,  pembekalan ini diberikan kepada setiap kordinator sesuai tugas dan fungsi dari relawan tersebut.

"Seluruh petugas di beberapa kelurahan, desa yang ada di Kecamatan Bengkalis dan bantan diwajibkan turun ke masyarakat dengan menggaungkan visi dan misi dan program unggulan paslon KBS," kata Darwissam.

Pun demikian, pensiunan Sekretaris Perhubungan Kabupaten Bengkalis inipun menegaskan kepada relawan agar menyampaikan kepada masyarakat dengan cara santun.

Halaman: 12Lihat Semua