Menu

Wujud Kepedulian RAPP, Air Bersih Kini Mengalir di Kampung Rantau Panjang

Devi 24 Sep 2024, 13:29
Wujud Kepedulian RAPP, Air Bersih Kini Mengalir di Kampung Rantau Panjang
Wujud Kepedulian RAPP, Air Bersih Kini Mengalir di Kampung Rantau Panjang

RIAU24.COM - Dewi Yuni sekarang merasa tenang karena keluarganya dapat menikmati air bersih setiap hari, tanpa lagi khawatir anak-anaknya jatuh sakit ataupun alergi.

Bagi Dewi dan ratusan masyarakat Kampung Rantau Panjang, Kecamatan Koto Gasib, Kabupaten Siak, kehadiran air bersih bukan sekedar memudahkan hidup mereka, tetapi juga membuka peluang untuk hidup yang lebih sehat.

Sebuah langkah yang diambil PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) telah membawa perubahan besar dalam kehidupan sehari-hari, memberi harapan kepada masyarakat Kampung Rantau Panjang untuk meningkatkan kualitas hidup secara keseluruhan.

Dewi yang bermukim di Kampung Rantau Panjang RT 01 RW 01, tidak perlu lagi mengambil air di tong, memasang mesin, atau mengatur pipa panjang untuk dapat menikmati air bersih.

Ia pun berkali-kali mengucapkan terima kasih atas kepedulian RAPP kepada warga Kampung Rantau Panjang.

"Dulu, kami harus bersusah payah menyiapkan berbagai peralatan untuk mendapatkan air, namun sekarang cukup dengan menghidupkan keran, air bersih langsung mengalir ke rumah kami. Kami tidak perlu lagi khawatir akan kekurangan air atau harus menunggu lama untuk mendapatkannya," ucap Dewi.

Halaman: 12Lihat Semua