Menu

Duta Safety Riding Peroleh Beasiswa Pendidikan dari Yayasan AHM

Riko 18 Sep 2024, 05:28
Foto (istimewa)
Foto (istimewa)
Ketua Yayasan AHM Ahmad Muhibbuddin mengapresiasi kreativitas dan inisiatif generasi muda dalam mengampanyekan budaya keselamatan berkendara melalui beragam cara dan sarana komunikasi, termasuk melalui media sosial. 
 
“Mereka mengampanyekan pesan keselamatan berkendara dengan bahasa dan cara mereka. Kami lihat ini akan efektif dan punya jangkauan yang luas. Apresiasi beasiswa ini diharapkan dapat memacu mereka dalam menyebarkan kegiatan positif di lingkungannya", ujar Muhib di sela penyerahan simbolis beasiswa Yayasan AHM di pabrik AHM Cikarang pada Selasa (17/09).
 
Pemberian beasiswa juga diisi dengan pembekalan pentingnya keselamatan berkendara yang diajarkan langsung oleh para duta Safety Riding SMK Mitra Industri MM2100 Cikarang yang telah mendapatkan pelatihan dari Astra Honda License Instructor (AHLI).  Guru dan siswa diajarkan cara pengereman yang aman, berkendara secara nyaman di jalan bergelombang, postur duduk saat berkendara dan berboncengan, dasar safety riding dan juga simulasi berkendara melalui HRT.
 
Halaman: 123Lihat Semua