Menu

Menanti Jawaban Prabowo Soal Akun Fufufafa

Azhar 15 Sep 2024, 19:55
Presiden terpilih Prabowo Subianto dan Presiden RI Joko Widodo. Sumber: cnnindonesia.com
Presiden terpilih Prabowo Subianto dan Presiden RI Joko Widodo. Sumber: cnnindonesia.com

RIAU24.COM - Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia (PPI), Adi Prayitno meyakini presiden terpilih Prabowo Subianto akan memberikan jawaban terkait akun Kaskus Fufufafa yang banyak menuliskan kata-kata hinaan padan dirinya.

Jawaban tersebut diyakininya baru dikeluarkan setelah Prabowo-Gibran dilantik pada 20 Oktober mendatang dikutip dari rmol.id, Minggu 15 September 2024.

"Gerindra dan Prabowo pasti punya tim media yang solid dan pastinya sudah tahu detail akun mana saja yang sejak 2014 lalu menyerang, merendahkan serta memojokkan," sebutnya.

"Tinggal tunggu respons pasca 20 oktober. Dibawa santai, dijogetin aja, atau ada tindakan lain," ujarnya.

Tak hanya kepada Prabowo, akun Fufufafa juga menuliskan hinaan dan ejekan kepada Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) serta keluarganya.

Dalam beberapa postingan lainnya, akun ini juga sempat menuliskan pesan rasis yang tidak pantas.

Halaman: 12Lihat Semua