Menu

Hari Anak Nasional 2024, Anak Terlindungi Siak Hebat

Lina 12 Sep 2024, 14:44
Hari Anak Nasional 2024, Anak Terlindungi Siak Hebat
Hari Anak Nasional 2024, Anak Terlindungi Siak Hebat

Sehingga mereka dapat mengembangkan potensi diri mereka secara optimal menjadi Generasi Bangsa yang berkualitas.

"Dengan Pelaksanaan Hari Anak Nasional Tingkat Kabupaten Siak ini tentunya juga menunjukkan betapa besarnya kreativitas dan potensi yang dimiliki anak-anak Kabupaten Siak" ucapnya.

Lebih lanjut, Wabup Husni berharap melalui kegiatan ini suara anak-anak Kabupaten Siak dapat didengar dan diperhatikan, sehingga mereka dapat berpartisipasi aktif dalam mendorong pembangunan Kabupaten Siak.

"Saya juga ingin, anak-anak di Kabupaten Siak dapat menjadi agen perubahan yang positif, sehingga dapat menginspirasi anak-anak lainnya" ujarnya.

Wabup Husi juga menambahkan hingga saat ini pemerintah kabupaten siak sangat komitmen untuk melindungi anak-anak siak dengan menghadirkan berbagai Beasiswa bagi anak-anak dari keluarga kurang mampu dan anak-anak berprestasi.

Dalam kegiatan ini sebanyak 17 perusahaan di kabupaten mendapat penghargaan dari Pemkab Siak sebagai organisasi dari dunia usaha yang memiliki komitmen terhadap pemenuhan hak dan perlindungan khusus anak di Kabupaten Siak, Penyerahan kursi roda serta Kartu Identitas Anak (KIA) dan KTP Pemula.(Lin)

Halaman: 23Lihat Semua