Menu

Berjalan Menyusuri Tepian Sungai, Kasatlantas Polres Rohul Berikan Bansos dan Pesan Damai Pada Warga Terdampak Banjir

Khairul Amri 11 Sep 2024, 15:30
Kasatlantas Polres Rohul AKP Tatit Rizkyan H, STK, ,SIK bersama personil berjalan menyusuri tepi sungai untuk memberikan bantuan sosial HUT Bhayangkara Lalulintas ke 69.
Kasatlantas Polres Rohul AKP Tatit Rizkyan H, STK, ,SIK bersama personil berjalan menyusuri tepi sungai untuk memberikan bantuan sosial HUT Bhayangkara Lalulintas ke 69.
"Kami mendapat informasi bahwa beberapa rumah warga terendam banjir akibat hujan yang tinggi, sehingga hari ini kami datang untuk memberikan bantuan sembako kepada mereka yang membutuhkan," ujar AKP Tatit Rizkyan.

Di lapangan, sekitar 20 orang ibu-ibu terlihat berkumpul di sebuah kedai di Kampung Terendam, Lingkungan Harapan Jaya. Satlantas Polres Rohul membagikan sebanyak 30 paket sembako kepada warga, sekaligus meninjau langsung rumah-rumah yang terendam. Bantuan tersebut diharapkan dapat meringankan beban warga yang terkena musibah banjir.

Tidak hanya memberikan bantuan, AKP Tatit Rizkyan juga menyampaikan pesan penting kepada warga terkait pelaksanaan Pilkada 2024 yang akan datang.

"Kami berharap warga tetap mematuhi peraturan lalu lintas dan tidak mudah terprovokasi selama Pilkada 2024. Mari kita ciptakan Pilkada yang aman, tertib, damai, dan sejuk," pesan AKP Tatit.

Halaman: 123Lihat Semua