Menu

Hal Negatif Ini yang Mau Rano Karno Hilangkan dari Jakarta

Azhar 1 Sep 2024, 23:29
Bakal calon wakil gubernur Jakarta Rano Karno. Sumber: tempo.co
Bakal calon wakil gubernur Jakarta Rano Karno. Sumber: tempo.co

RIAU24.COM - Bakal calon wakil gubernur Jakarta Rano Karno tak mau muluk-muluk dalam memberikan gagasan saat pencalonannya di Pilkada Jakarta mendatang.

Hal ini karena sebuah gagasan yang dibawa harus realistis dikutip dari liputan6.com, Minggu 1 September 2024.

Seperti misalnya soal pembangunan Giant Sea Wall yang menurutnya bukan menjadi wewenang kepala daerah.

"Sangat realistis. Enggak usah kita muluk-muluk Giant Sea Wall. Sudah deh, saya paham Giant Sea Wall," ujarnya.

Hal ini karena pembangunan Giant Sea Wall seharusnya menjadi program nasional.

"Maaf nih, saya bukan belagu. Waktu saya jadi gubernur Banten, saya pernah menjadi ketua tim koordinasi Jabodetabek Punjur. Tahu saya. Memang itu perlu. Tapi itu adalah program nasional. Bukan program Pemda DKI," sebutnya.

Halaman: 12Lihat Semua