Menu

AHY Tak Masalahkan Prabowo Ajak Partai Lain Bergabung dengan Koalisi

Azhar 16 Aug 2024, 05:59
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Sumber: cnnindonesia.com
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Sumber: cnnindonesia.com

RIAU24.COM - Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mempersilahkan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto mengajak partai lain bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju (KIM).

Hal ini karena pihaknya memberikan ruang kepada Prabowo untuk menentukan pilihan dikutip dari inilah.com, Jumat 16 Agustus 2024.

"Saya sejak awal juga menyampaikan Partai Demokrat memberikan ruang seluas-luasnya kepada Bapak Prabowo Subianto sebagai presiden terpilih," ujarnya.

"Tentunya sebagai pemimpin koalisi Indonesia Maju bisa membuka ruang komunikasi bahkan tentu kami sangat memahami diperlukannya penguatan koalisi," sebutnya.

Tambahnya, pihaknya dan partai lain juga sepakat memberikan Prabowo ruang memperkuat KIM dalam lima tahun ke depan.

Dia menegaskan, selama masih diajak berdiskusi dengan KIM, Demokrat dan partai lainnya akan menerima keputusan Prabowo untuk menggemukan koalisi.

Halaman: 12Lihat Semua