Gegara Partai Tinggalkan Anies Baswedan, 'Bye PKS' Jadi Trending di X
Pemilik akun @MamanPi*** pun mengunggah video Presiden PKS Ahmad Syaikhu yang ingin bergabung dengan pemerintahan Prabowo. Dia menilai, langkah PKS itu tidak bisa diterima.
"Sorry to Say: MENJIJIKKAN. Presiden PKS Merengek Ingin Gabung Rezim Dinasti.. Jantung Presiden PKS Berdegup Kencang Saat Merengek Minta Bergabung Dengan Rezim Dinasti. Birahi Politik *Kekuasaan dan Fulus* Melacurkan Idealisme. Shame on you @PKSejahtera," ucapnya.
Adapun kader PKS bernama David Usman selaku pemilik akun @dapit*** mengunggah tangkapan layar berita PDIP yang menolak berkoalisi dengan PKS. Saat ini, Anies masih berpeluang gabung PDIP untuk maju Pilgub Jakarta 2024.
"Udah diginiin, masa harus memelas. Pilihan cuma ada 2, kalo gak kesana ya kesini. PKS geraknya cepet ga lamban ulur-ulur waktu spt Anies. Yaudah sih Anies juga tinggalin aja," katanya.
Akun @rizalwa***** pun meluruskan jika suara PKS naik berkat faktor Anies. Yang terjadi, PKS hanya mendapat kenaikan dua kursi DPRD DKI Jakarta dari 16 menjadi 18. Itu pun total suara Pileg 2024 di Jakarta berkurang.
"Gue sangat ingin orang seperti Pak Anies memimpin Indonesia. Tapi pendukungnya jangan jemawa dengan bilang suara PKS naik karena faktor pak Anies. Cek aja, pileg nasional suara PKS ga naik signifikan. Di Pileg DKI malah turun, PKS menang karena PDIP aja yang berkurang drastis," ujarnya.