Menu

Keluarkan Keppres, Jokowi Tunjuk Menteri Bahlil jadi Ketua Satgas Percepatan Investasi IKN

Zuratul 7 Aug 2024, 12:47
Jokowi Tunjuk Bahlil jadi ketua Satgas Percepatan Investasi IKN. (Dok.Sekretariat Kepresidenan)
Jokowi Tunjuk Bahlil jadi ketua Satgas Percepatan Investasi IKN. (Dok.Sekretariat Kepresidenan)

RIAU24.COM -Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunjuk Menteri Investasi Bahlil Lahadalia sebagai Ketua Satuan Tugas Percepatan Investasi Ibu Kota Nusantara (IKN).

Penunjukan itu diresmikan melalui Keputusan Presiden Nomor 25 Tahun 2024. 

Keppres itu ditandatangani Jokowi dan mulai berlaku Senin (5/8).

"Susunan ketua, wakil ketua, dan sekretaris sebagaimana dimaksud dalam pasal 4 huruf a, huruf b, dan huruf c terdiri atas: a. Ketua : Menteri Investasi/ Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal," bunyi pasal 5 Keppres Nomor 25 Tahun 2024.

Bahlil akan dibantu dua wakil ketua dalam satgas itu. Mereka adalah Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono dan Kepala Otorita IKN yang saat ini dijabat sementara oleh Basuki Hadimuljono.

Wakil Kepala Otorita IKN yang saat ini dijabat Raja Juli Antoni akan berposisi sebagai sekretaris di satgas itu. 

Halaman: 12Lihat Semua