Menu

Bupati Kasmarni Hadiri Apel Tahunan di Pondok Pesantren Modern Nurul Hidayah

Dahari 7 Aug 2024, 12:04
Bupati Kasmarni Hadiri Apel Tahunan di Pondok Pesantren Modern Nurul Hidayah
Bupati Kasmarni Hadiri Apel Tahunan di Pondok Pesantren Modern Nurul Hidayah

RIAU24.COM - BENGKALIS - Bupati Bengkalis Kasmarni menghadiri upacara tahunan sekaligus pembukaan tahun pelajaran baru 1446 H/2024 M di pondok Mondren Nurul Hidayah, kecamatan Bantan, Kabupaten Bengkalis, Rabu 7 Agustus 2024.

Dalam sambutannya, Bupati Kasmarni menyampaikan atas nama pemerintah kabupaten Bengkalis ia menyampaikan ucapan selamat memasuki tahun pelajaran baru, dan selamat menuntut ilmu kepada santri santriwati dipondok modern nurul hidayah

"Semoga ananda semua kelak menjadi anak-anak yang cerdas, berilmu, berakhlak mulia, dan berkepribadian indonesia serta menjadi praktisi bangsa senantiasa dapat mengaktualisasikan nilai-nilai keislaman dalam kehidupan sehari-harinya,"ungkap Bupati Kasmarni.

Disamping itu, Kasmarni mengajak anak-anak santri semua, untuk menjadikan momentum apel pagi tahunan sebagai media bagi semuanya dalam memperbaharui komitmen, motivasi dan niat untuk berjuang menuntut ilmu, semata-mata mencari ridho Allah SWT.

"Kami ingatkan kepada ananda santri semua, bahwa ananda juga memiliki andil besar dalam memajukan negeri ini. Salah satu diantaranya melalui semangat jihad dalam melawan ketidak pahaman, kebodohan, ketertinggalan, guna mendukung terwujudnya kabupaten Bengkalis bermarwah, maju dan sejahtera,"ucapnya.

Begitu pula kepada orang tua/wali santri, kata Bupati Kasmarni, mari kita bersama sama berkomitmen untuk mendukung dan mendorong anak-anak kita dalam perjuangan mereka selama menuntut ilmu dipondok pesantren nurul hidayah ini.

Foto :Bupati Kasmarni saat meninjau stand santri di pondok nurul hidayah

"Mari kita berdoa agar allah swt senantiasa memberikan keberkahan pada perjuangan anak-anak kita ini, serta memberikan mereka kekuatan dan kebijaksanaan untuk terus menjadi garda terdepan dalam membangun agama, bangsa, negara serta daerah,"ungkapnya.

"Kami tentunya bangga dan bersyukur, karena kehadiran pondok Modern Nurul Hidayah, telah dapat membantu kami pemerintah daerah, dalam menguatkan pendidikan berbasis agama, guna mencetak generasi handal, cerdas, berkarakter, dan beriman, serta menjadi pelopor dan inspirator pembangkit moral anak bangsa di negeri junjungan ini,"sambungnya.

Lanjutnya, pemerintah kabupaten Bengkalis akan terus berupaya menyelaraskan program kerja pemerintah dengan memperhatikan aspek pendidikan berbasis keagamaan, sebagaimana telah kami tuangkan dalam salah satu misi yakni mewujudkan penguatan nilai-nilai agama menuju masyarakat yang berkarakter.

"Dengan strategi optimalisasi pendidikan keagamaan dalam semua level, dan peran guru-guru agama / ustad dalam membangun karakter generasi muda yang ada di daerah ini,"pungkasnya.

Hadir dalam upacara apel tahunan tersebut, pimpinan pondok nurul hidayah Ustad KH Ahmad Pamuji, Ketua DPRD Bengkalis Sofyan, Danposal Bengkalis Letda Laut (P) Arisman, Pasiintel Kodim 0303/Bengkalis Lettu Inf Agus Dani, Kabag SDM polres Bengkalis Kompol Agus Pranata dan pejabat PD terkait serta ratusan wali santri.