Menu

Strategi Jitu Agar PKB Balik ke Pangkuan PBNU

Azhar 28 Jul 2024, 13:50
Kolase foto Bendera PKB dan PBNU. Sumber: Times IDN
Kolase foto Bendera PKB dan PBNU. Sumber: Times IDN

RIAU24.COM - Ketua Umum PBNU Yahya Cholil Staquf atau Gus Yahya membeberkan strategi mereka untuk mengembalikan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ke pangkuan NU.

Menurut Gus Yahya, strategi NU tersebut yakni memberikan mandat kepada KH Anwar Iskandar dan Amin Said dikutip dari inilah.com, Minggu 28 Juli 2024.

KH Anwar Iskandar merupakan generasi perintis dari pendiri PKB.

Sementara Amin Said merupakan Wasekjen PKB yang pertama.

"Dan juga beliau (Amin Said) adalah anggota asistensi dari tim 5 yang diberi mandat oleh PBNU waktu itu untuk mempersiapkan berdirinya PKB," sebutnya.

Untuk diketahui, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Gus Saifullah Yusuf alias Gus Ipul menyebut pihaknya tengah mendiskusikan membentuk semacam panitia khusus (pansus) untuk mengembalikan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ke NU.

Halaman: 12Lihat Semua