Menu

PKS dan NasDem 'Kunci' Anies Baswedan sebagai Cagub Jakarta, KIM siap Lawan

Zuratul 23 Jul 2024, 09:55
PKS dan NasDem 'Kunci' Anies Baswedan sebagai Cagub Jakarta, KIM siap Lawan
PKS dan NasDem 'Kunci' Anies Baswedan sebagai Cagub Jakarta, KIM siap Lawan

RIAU24.COM - DPP Partai NasDem resmi mengusung Anies Baswedan sebagai calon gubernur di Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta 2024. Pernyataan ini disampaikan Sekjen NasDem Hermawi Taslim di NasDem Tower, Jakarta, Senin (22/7).

"Sore ini kami telah membulatkan tekad menyepakati untuk Pilkada DKI, Pak Surya Paloh (Ketua Umum NasDem) yang memimpin rapat tadi langsung menetapkan Bapak Anies Baswedan sebagai calon gubernur DKI Jakarta dari Partai NasDem," kata Hermawi.

Hermawi menjelaskan partai telah menetapkan target deklarasi Anies dan calon wakil gubernur digelar selambat-lambatnya pada 22 Agustus 2024. Namun, lebih cepat lebih baik.

"Tapi kalau bisa diselesaikan dalam waktu tiga hari, berarti tanggal 25 Juli," kata dia.

Di tempat yang sama Sekretaris Bappilu NasDem Willy Aditya menyebut partainya mengusung Anies karena tingkat keterpilihan yang tinggi disertai rekam jejak yang baik di Jakarta. Menurutnya, masih banyak warga yang ingin Anies melanjutkan kepemimpinannannya.

"Melihat tren elektabilitas beliau sepak terjang dan integritas beliau, tentu ini menjadi apa yang diidam-idamkan, apa yang menjadi aspirasi dari warga Jakarta untuk melanjutkan kepemimpinan beliau di DKJ, ini menjadi tolok ukur kami," kata Willy.

Anies pun mengungkapkan keinginan Surya Paloh soal Jakarta di bawah kepemimpinannya jika menang Pilgub Jakarta 2024. 

Ia menyebut Paloh ingin Jakarta lebih maju melalui perbaikan hingga peningkatan program kerja yang dijalankan Pemprov Jakarta.

"Hal-hal yang dirasakan sebagai keberhasilan diteruskan, ditingkatkan hal-hal yang dirasakan perlu peningkatan maka perlu perbaikan, fokuskan perbaikan," kata Anies.

"Sehingga fokus kita adalah ke depan Jakarta sebagai salah satu global dunia yang setara dengan kota kota global maju lainnya," sambungnya.

Kini, Anies telah mengantongi dukungan dari dua partai untuk maju Pilgub Jakarta, yakni NasDem dan PKS

Berbekal dua dukungan partai itu, Anies telah memenuhi syarat pencalonan Pilgub Jakarta.

PKS diprediksi mengantongi 18 kursi di DPRD DKI, sementara NasDem 11 kursi. Total, partai pengusung Anies memiliki 29 kursi di DPRD DKI.

KIM siap Lawan 

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani berseloroh soal Prabowo Subianto yang menang di Jakarta pada Pilpres 2024.

"Tidak (khawatir). Wong Pak Prabowo saja di Jakarta menang melawan Anies," kata Muzani di kompleks parlemen, Senin.

Muzani memastikan KIM akan bersatu di Jakarta dan Jawa Barat untuk Pilkada 2024. Menurut dia, keputusan final soal Jabar dan Jakarta sudah hampir selesai.

Namun, Muzani belum mengungkap sosok yang akan diusung KIM di dua daerah tersebut. Dia membuka peluang keputusan akan disampaikan menjelang HUT RI pada 17 Agustus.

"Bisa last minute, bisa sebelum 17-an," kata dia.

(***)