Menu

PalmCo Perkuat Sinergi Tiga Perguruan Tinggi Vokasi Wujudkan Ketahanan Pangan dan Energi

Devi 10 Jul 2024, 13:24
PalmCo Perkuat Sinergi Tiga Perguruan Tinggi Vokasi Wujudkan Ketahanan Pangan dan Energi
PalmCo Perkuat Sinergi Tiga Perguruan Tinggi Vokasi Wujudkan Ketahanan Pangan dan Energi

Ia menjelaskan bahwa ruang lingkup yang disepakati dalam nota kesepahaman pada pekan lalu, 3-5 Juli 2024 tersebut mencakup kerjasama di bidang pendidikan, pelatihan, penelitian, dan pengabdian masyarakat.

Kesepakatan ini sendiri akan berlangsung selama lima tahun ke depan dan Suhendri berharap pencapaian positif akan diraih dari kedua belah pihak.

"Pelaksanaan Nota Kesepahaman ini akan ditindaklanjuti dengan penyusunan Perjanjian Kerja Sama yang akan diatur oleh masing-masing Unit Kerja Eselon I. Saat ini tengah disusun Perjanjian Kerja Sama antara Direktorat Jenderal Planologi Kehutanan dan Tata Lingkungan dengan Universitas Indonesia mengenai peningkatan perencanaan dan pengelolaan lingkungan hidup," urainya.
 

Secara spesifik, Suhendri juga berharap komitmen pihaknya untuk bermitra dengan civitas kampus dapat mendorong percepatan ketahanan pangan dan energi yang ditargetkan pemerintah.

“Sebagai proyek strategis nasional, PTPN IV PalmCo memiliki sasaran meningkatkan produksi minyak makan hingga 1,8 juta Ton pertahun di tahun 2026. Juga meningkatkan produktivitas sawit rakyat melalui peremajaan 60 ribu Ha dan berbagai inisiatif lain yang tujuannya memperkuat ketahanan pangan dan energi nasional,” beber Suhendri.

Halaman: 123Lihat Semua