Menu

PKS Masih Bungkam usai Istana hingga Luhut Binsar Turun Tangan Pasang Badan untuk Jokowi 

Zuratul 1 Jul 2024, 11:52
PKS Masih Bungkam usai Istana hingga Luhut Binsar Turun Tangan Pasang Badan untuk Jokowi. (X/Foto)
PKS Masih Bungkam usai Istana hingga Luhut Binsar Turun Tangan Pasang Badan untuk Jokowi. (X/Foto)

RIAU24.COM -PKS hingga saat ini masih memilih diam soal perseteruan antara Sekjen PKS, Aboe Bakar Alhabsyi yang menyebut Presiden Jokowi menyodorkan nama anaknya, Kaesang Pangarep ke sejumlah Partai Politik di Pilkada 2024. 

Sejumlah pendukung Jokowi pun pasang badansoal tudingan ini. 

Manteri Koordinator bidang Kemaeitiman dan Investasi, Luhut Binsar pandjaitan meminta Aboe Bakar tidak asal bicara. 

"Semua ini orang nuduh-nuduh Pak Jokowi. Itu, jangan asal ngomong lah. Pak Jokowi itu sepanjang yang saya tahu enggak pernah campur-campur soal itu," ujar Luhut di Monas, mengutip tayangan video Kompas TV, Jakarta, Minggu (30/6/2024).

"Saya kan anu, masih di kabinet. Orang bilang sama soal nyolek-nyolek Gibran, mana pernah (Jokowi) ngomong soal Gibran jadi Wapres. Enggak pernah," sambungnya.

Luhut menjelaskan, dirinya juga sudah membantah isu tersebut ketika sedang berada di Institut Pertanian Bogor (IPB) dan di hadapan guru besar Universitas Indonesia (UI). 

Menurutnya, Jokowi adalah presiden yang sangat demokratis, bahkan terlalu demokratis. 

"Menurut saya, maaf, ha ha ha, kadang-kadang terlalu demokratis juga, karena mungkin saya tentara ya, saya enggak tahu. Beliau sangat dengarin semua. Jadi kalau itu dibilang, orang yang ngomong itu sakit jiwa itu kayaknya itu," jelas Luhut.

Istana Membantah 

Terpisah, Staf Khusus Presiden Grace Natalie menyatakan, Jokowi tidak pernah menyodorkan Kaesang kepada partai politik untuk maju pada Pilkada Jakarta 2024. 

Grace mengeklaim, Jokowi tidak pernah ikut campur dalam pencalonan kepala daerah di daerah mana pun.

PKS bungkam 

Usai tudingan Sekjen PKS ramai-ramai dibantah oleh banyak pihak, kubu PKS masih belum bersuara sedikit pun. 

Melansir Kompas.com telah menghubungi Sekjen PKS untuk meminta tanggapannya terkait tudingannya terhadap Jokowi yang ramai-ramai dibantah itu. 

Namun, hingga saat ini, Sekjen PKS dan para Juru Bicara PKS masih belum membalas pesan wartawan. 

Sementara itu, Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera melempar bola kepada Sekjen PKS langsung. 

"Ke Sekjen ya," ucap Mardani singkat, Senin (1/7/2024) dini hari.

(***)