Menu

Puluhan UMKM Binaan BRK Syariah Dapat Kelas Business Matching dan Literasi Keuangan

Alwira 14 May 2024, 17:50
Pelaku UMKM Binaan BRK Syariah yang mendapat edukasi keuangan dan pengembangan usaha
Pelaku UMKM Binaan BRK Syariah yang mendapat edukasi keuangan dan pengembangan usaha

“Akses keuangan yang baik dapat membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhannya, baik kebutuhan sehari-hari maupun kebutuhan usaha. Akses keuangan juga dapat membantu masyarakat untuk mengembangkan usahanya, sehingga dapat meningkatkan pendapatan dan kesejahteraannya” jelas Endang.

Sejalan yang disampaikan Penjabat Bupati Indragiri Hilir Herman, yang diwakili oleh Staff Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Muammar Ghadafi menyampaikan inklusi keuangan dan literasi keuangan adalah dua hal yang saling terkait dalam upaya meningkatkan pemahaman dan akses masyarakat terhadap layanan keuangan.

“dengan peran TPAKD Provinsi Riau dalam meningkatkan inklusi dan literasi keuangan diharapkan masyarakat dapat memperoleh akses yang lebih baik terhadap produk dan layanan keuangan yang dapat membantu mereka mengelola keuangan dengan lebih baik, meningkatkan kesejahteraan, dan memberdayakan ekonomi daerah secara keseluruhan” kata Ghadafi mewakili Pj. Bupati Indragiri Hilir.

Harapan yang sama disampaikan Direktur Kepatuhan & Manajemen Risiko BRK Syariah Fajar Restu Febriansyah, dengan diadakannya business matching ini kita harapkan menjadi pendorong pelaku UMKM untuk terus mengembangkan produk.

“kita dari BRK Syariah, berkomitmen untuk terus mendorong kemajuan pelaku UMKM di daerah, berbagai produk dan layanan perbankan dengan prinsip syariah dapat dimiliki oleh pelaku UMKM untuk mendongkrak kualitas dan kuantitas produk yang dimiliki” tutup Restu.

Pada agenda yang sama juga  diserahkan secara simbolis penyaluran pembiayaan kepada 3 pelaku UMKM dengan total nilai Rp 355 jt.

Halaman: 123Lihat Semua