Menu

Golkar Unggulkan Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta, Kaesang Jadi Cawagubnya?

Zuratul 18 Jun 2024, 22:58
Golkar Unggulkan Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta, Kaesang Jadi Cawagubnya?
Golkar Unggulkan Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta, Kaesang Jadi Cawagubnya?

RIAU24.COM - Wakil Ketua Umum Partai Golkar Nurdin Halid mengungkapkan partainya mengunggulkan Ridwan Kamil untuk maju dalam Pilkada Jakarta 2024 dibandingkan dua kader lain yang turut diberi surat tugas.

Oleh sebab itu, Nurdin berterima kasih kepada Partai Gerindra yang lebih dulu menyatakan dukungan kepada RK. 

Hal itu membuat RK bisa dipastikan maju dalam Pilkada mendatang dengan dukungan dua partai tersebut.

"Tapi sampai saat ini, figur yang kami unggulkan memang Ridwan Kamil di Jakarta," kata Nurdin Halid di program The Political Show CNN Indonesia, Senin (17/6) malam.

"Kami berterima kasih kepada Gerindra karena sudah menyatakan dukungan juga. Berarti Gerindra dengan Golkar itu sudah bisa mencalonkan, tambah satu," ungkapnya.

Namun, dia menegaskan belum ada keputusan resmi dari Partai Golkar terkait pencalonan. 

Mereka masih akan melihat hasil survei per Juni 2024 sebelum membuat keputusan danresmi diumumkan bulan depan.

Selain mengunggulkan RK di Jakarta, Nurdin juga mengungkapkan bahwa Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep masuk radar Partai Golkar sebagai calon wakil gubernur untuk Pilkada Jakarta mendatang.

(***)