Menu

Bantai Filipina, Indonesia Turut Amankan Tiket ke Piala Asia 2027

Rizka 11 Jun 2024, 22:41
Timnas Indonesia
Timnas Indonesia

RIAU24.COM Indonesia turut mengamankan tiket Piala Asia 2027 usai lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Tim Garuda secara beruntun mentas di Piala Asia.

Indonesia menang 2-0 atas Filipina di Stadion Gelora Bung Karno, Selasa (11/6) malam WIB, pada laga Grup F babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Dua gol tuan rumah lahir melalui Thom Haye pada menit ke-32 dan Rizky Ridho pada menit ke-56.

Hasil ini membuat Indonesia mengamankan tiket ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Tim Indonesia dipastikan finis di peringkat kedua Grup F.

Mereka meraih 10 poin terpaut lima angka dari Irak yang juga lolos ke babak ketiga sebagai juara grup. Indonesia unggul empat angka dari Vietnam di urutan ketiga. Sementara, Filipina di posisi juru kunci dengan satu poin.

Hasil laga Irak vs Vietnam yang baru akan dilangsungkan dini hari nanti takkan mengubah situasi di Grup F.

Selain membawa lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, status Indonesia sebagai runner-up Grup F juga mengamankan tiket ke Piala Asia 2027. Kualifikasi Piala Dunia 2024 turut menjadi bagian dari Kualifikasi menuju Piala Asia 2027.

Juara dan runner-up dari grup A sampai I di Kualifikasi Piala Dunia 2026 lolos langsung ke putaran final Piala Asia 2027. 18 tim dapatkan tiket ke ajang tersebut via jalur tersebut.

Enam tiket tersisa ke Piala Asia 2027 bakal diperebutkan 24 negara yang tak lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Negara-negara ini akan dibagi ke enam grup dengan juara grup lolos ke Piala Asia 2027.

Piala Asia 2027 bakal digelar di Arab Saudi. Indonesia dua kali lolos secara beruntun ke putaran final Piala Asia usai juga berlaga di edisi 2023. Sebelumnya, Indonesia sempat absen di tiga edisi kejuaraan tertinggi antar negara Asia ini.

Pada edisi 2023, Indonesia mencatatkan prestasi terbaik di ajang tersebut dengan lolos ke fase gugur. Pasukan Shin Tae-yong tersingkir di 16 besar usai dikalahkan Australia 4-0.