Menu

Jaksa Hadirkan Sahroni Jadi Saksi untuk Sidang SYL, Ungkap Pesan Menohok dari Surya Paloh 

Zuratul 5 Jun 2024, 11:47
Sahroni Jadi Saksi untuk Sidang SYL, Ungkap Pesan dari Surya Paloh. (X/@inilah.com)
Sahroni Jadi Saksi untuk Sidang SYL, Ungkap Pesan dari Surya Paloh. (X/@inilah.com)

RIAU24.COM -Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni tiba di PN Tipikor Jakarta. 

Sahroni bersaksi untuk mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) dalam kasus gratifikasi dan pemerasan.

Ahmad Sahroni memasuki ruang sidang Muhammad Hatta Ali di PN Tipikor Jakarta, Jalan Bungur Besar Raya, Jakarta Pusat, pukul 10.11 WIB. Dia tampak mengenakan batik berwarna kuning.

Sahroni mengatakan tak ada persiapan khusus untuk bersaksi dalam sidang SYL hari ini. 

Ia mengaku akan menyampaikan semua hal yang diketahuinya terkait SYL.

"Nggak ada persiapan. Saya sampaikan yang saya ketahui," kata Sahroni saat dikonfirmasi melalui pesan tertulis.

Sahroni mengatakan Ketua Umum (Ketum) NasDem Surya Paloh juga mengetahui jika dirinya akan bersaksi di sidang SYL hari ini. 

"Pesan beliau sampaikan semua yang lurus," kata Sahroni.

Selain Sahroni, Jaksa KPK juga menghadirkan putri SYL yang juga anggota DPR RI dari fraksi NasDem, Indira Chunda Thita. 

Sebelumnya, SYL didakwa melakukan pemerasan dan menerima gratifikasi dengan total Rp 44,5 miliar.

Ia didakwa bersama dua eks anak buahnya, yakni Sekjen Kementan nonaktif Kasdi dan Direktur Kementan nonaktif M Hatta. Kasdi dan Hatta diadili dalam berkas perkara terpisah.

Selain membayar gaji pembantu, para pejabat Kementan juga harus patungan untuk memenuhi berbagai kebutuhan SYL lainnya. 

Kebutuhan itu antara lain, sewa jet pribadi, umroh, perjalanan ke Brasil dan Amerika Serikat, hingga sapi kurban.

Selain patungan, pejabat di Kementan juga membuat perjalanan dinas fiktif. 

Uang dari perjalanan dinas fiktif itu dicairkan dan digunakan untuk memenuhi berbagai permintaan SYL.

(***)