Menu

TNI Respons Ucapan Prabowo Bakal Kirim Pasukan Militer RI ke Gaza, Misi Gencatan Senjata dan Stop Genosida

Zuratul 3 Jun 2024, 11:41
Prabowo jadi pembicara pada Dialog Shangri-La 2024. (X/@prabowo)
Prabowo jadi pembicara pada Dialog Shangri-La 2024. (X/@prabowo)

Demikian juga tenaga medis untuk mengevakuasi masyarakat sipil yang menjadi korban peperangan.

"Kami telah bersiap untuk melakukan apa pun yang kami bisa untuk memberikan bantuan kemanusiaan sebagaimana diperlukan dan ketika diminta oleh PBB kami siap untuk menyumbangkan pasukan penjaga perdamaian yang signifikan untuk mempertahankan dan memantau upaya gencatan senjata ini serta memberikan perlindungan dan keamanan kepada semua orang," kata Prabowo.

"Kami juga siap segera mengirimkan tenaga medis untuk mengoperasikan rumah sakit lapangan di Gaza dengan persetujuan semua pihak. Indonesia juga sangat bersedia mengevakuasi dan merawat warga Palestina yang terluka dan yang membutuhkan perawatan di rumah sakit Indonesia. Kami bersedia mengevakuasi hingga 1.000 pasien dalam waktu dekat jika situasi memungkinkan," tuturnya.

Bagaimana Kata TNI?

Sementara itu, TNI mengonfirmasi pernyataan Prabowo

Pusat Penerangan TNI Mayjen Nugraha Gumilar memastikan prajurit TNI siap melaksanakan operasi perdamaian di bawah Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB), di manapun jika sudah ada perintah dari negara.

Halaman: 234Lihat Semua