Menu

Hadiri Wisuda Ponpes Amanah Tarbiyah Islamiyah, Wabup Husni harap lanjutkan ke sekolah agama

Lina 14 May 2024, 14:32
Hadiri Wisuda Ponpes Amanah Tarbiyah Islamiyah
Hadiri Wisuda Ponpes Amanah Tarbiyah Islamiyah

Pimpinan Pondok Pesantren Amanah Tarbiyah Islamiyah (PP AMTI) Fathurahman juga berpesan kepada para Santriwan Santriwati yang hari ini diwisuda, agar bisa mengamalkan seluruh ilmu yang telah di pelajari selama ini di Pondok pesantren Amanah Tarbiyah Islamiyah.

"Bapak juga berharap tetap melanjutkan ke pondok pesantren, jika tidak ingin melanjutkan di PP AMTI, masih 54 Pondok Pesantren di Kabupaten Siak yang siap menerima. Agar ilmu yang telah dipelajari bisa berkelanjutan dan bisa terus mendalaminya", harap pimpinan PP AMTI itu.

Kemudian, Pimpinan Pondok Pesantren AMTI Fathurahman mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Siak, khususnya Bupati Siak Alfedri, yang telah memberikan rekomendasi  berupa bantuan CSR dari PT BSP pada tahun 2020 berupa asrama bagi para Santri.

"Alhamdulillah di tahun 2022, Pak Bupati Siak Alfedri kembali memberikan rekomendasi berupa bantuan CSR dari PT BOB berupa 2 lokal untuk belajar Santri. Kami berharap akan datang bantuan lainnya, karena PP AMTI masih membutuhkan bantuan untuk pembangunan Pondok Pesantren", jelasnya.

Pada kesempatan tersebut Wakil Bupati Siak Husni Merza bersama pimpinan pondok pesantren, juga menyerahkan penghargaan kepada Santri yang berprestasi.(infotorial)

Halaman: 12Lihat Semua