Dihadiri Bupati Pelalawan, Perayaan May Day di RAPP Berlangsung Meriah
RIAU24.COM - Ratusan karyawan PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) beserta keluarga mengikuti berbagai kegiatan dalam peringatan hari buruh sedunia (May Day), di lingkungan Riau Kompleks RAPP, Pangkalan Kerinci, Pelalawan (1/5/2024).
Tak hanya orang dewasa, banyak anak-anak juga yang ambil bagian dalam acara bertema 'Kerja Bersama Wujudkan Pekerja dan Buruh yang Kompeten' ini.
Bupati Pelalawan dan Kapolres Pelalawan bersama manajemen RAPP dan jajarannya turut hadir dalam acara tersebut. Tampak juga Asisten I Setda Pelalawan dan Kadisnaker Pelalawan di lokasi acara.
Rangkaian kegiatan yang terpusat di Lapangan Merdeka Riau Kompleks tersebut dimulai pukul 07.00 wib yang diawali senam pagi bersama hingga dilanjutkan dengan fun walk, live music, dan tentu saja pencabutan undian doorprize.
Selain itu, di lokasi acara pun diramaikan juga oleh stand makanan dan beragam permainan, serta lomba yang semakin menambah keceriaan acara.
Bupati Pelalawan HM Zukri pada sambutannya mengatakan, RAPP adalah perusahaan penanam investasi terbaik di Riau. Karena RAPP dan karena pekerjanya, Pelalawan bisa menjadi kabupaten yang pertumbuhan ekonominya surplus saat Covid-19 terjadi.