Menu

Kaesang Didaftarkan Relawan Maju Pilkada Kota Bekasi 2024, Bukan PSI Tapi Lewat PKB 

Zuratul 7 May 2024, 13:54
Kaesang Didaftarkan Relawan Maju Pilkada Kota Bekasi 2024, Bukan PSI Tapi Lewat PKB. (X/Foto)
Kaesang Didaftarkan Relawan Maju Pilkada Kota Bekasi 2024, Bukan PSI Tapi Lewat PKB. (X/Foto)

RIAU24.COM -Sekretaris DPC PKB Kota Bekasi Alit jamaludin mengkonfirmasi Relawan Nasional Pro Prabowo-Gibran (Pa-Gi) telah mengambil formulir penjaringan Calon Walikota Bekasi. 

Hal ini di peruntukkan untuk Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep di kantor DPC PKB Kota Bekasi, Senin (6/5/2024) kemarin. 

Alit menjelaskan bahwa nantinya Kaesang harus ecara langsung mengembalikan formulir pendaftaran dan berkas-berkas pendukung lain nya ke kantor DPC PKB. 

"Ya baru ngambil formulir saja. Untuk mengembalikan wajib harus yang bersangkutan," ucapnya melansir CNNIndonesia.com, Selasa (7/5). 

Ketua Umum relawan pro Prabowo-Gibran, Richard Efendi Siregar turut membenarkan kabar ini. 

Ia menyebutkan kalau mereka telah mengambil formulir pendaftaran Kaesang sebagai bakal cawalkot Bekasi melalui PKB. 

Kaesang yang juga putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu masih berstatus sebagai Ketua Umum PSI.  

Sebelumnya, Kaesang juga sebut bakal maju sebagai cawalkot Kota Depok. 

Bahkan, PSI pendiri sempat memasangkan baliho dengan gambar wajah Kaesang di kawasan Margonda, Depok. 

(***)