Babak I, Indonesia Vs Uzbekistan Skor 0-0
RIAU24.COM - Timnas Indonesia U-23 terus ditekan Uzbekistan pada babak pertama semifinal Piala Asia U-23 2024. Skor tanpa gol hingga turun minum Duel ini berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Senin (29/4/2024) malam WIB.
Mengutip detik, Uzbekistan bermain menekan sejak menit awal. Bola tembakan jarak jauh Abbosbek Fayzullaev pada menit kelima masih melayang di atas mistar.
Peluang didapat Uzbekistan pada menit ke-14. Bola tembakan Ulugbek Khoshimov di kotak penalti dapat diblok Ernando Ari.
Uzbekistan nyaris mencetak gol empat menit berselang. Bola sepakan menyusur tanah Umarli Rahmonaliev meluncur di samping gawang Indonesia.
Indonesia masih kesulitan lepas dari pressing Uzbekistan. Garuda Muda nyaris mendapat penalti di menit ke-26 setelah Witan Sulaeman ditekel Abdukodir Khusanov, tapi Video Assistant Referee (VAR) menilai tekel bek Uzbekistan itu bersih.
Peluang emas didapat Uzbekistan di menit ke-30. Bola tembakan Abdurauf Burief dari luar kotak penalti membentur mistar gawang.
Uzbekistan terus mengepung pertahanan Indonesia hingga memasuki injury time selama sepuluh menit. Rizky Ridho cs mampu menahan imbang 0-0 di akhir babak pertama.
Susunan Pemain
Indonesia U-23: Ernando Ari; Rizky Ridho, , Muhammad Ferrari, Justin Hubner; Pratama Arhan, Nathan Tjoe-A-On, Witan Sulaeman, Ivar Jenner; Fajar Fathurahman, Ramadhan Sananta, Marselino Ferdinan.
Uzbekistan U-23: Abduvakhid Nematov; Zafarmurod Abdirakhmatov, Abdukodir Khusanov, Khozimat Erkinov, Ulugbek Khoshimov, Abbosbek Fayzullaev, Umarli Rahmonaliev, Asadbek Rakhimzhonov, Alivek Davronov, Alisher Odilov, Abdurauf Burief.