Pakar UGM Ini Ungkap Potensi Gempa di IKN: Ada Sesar Tua
Jika gempa Bumi sulit dideteksi sebelum kejadian, maka erupsi gunung bisa dikenali melalui tanda alam dan aktivitas gunung.
Selain itu, Dr. Muhammad Anggri Setiawan selaku Ketua Pusat Studi Bencana (PSBA) UGM mengatakan di masa musim penghujan sekarang ini, risiko bencana seperti banjir dan tanah longsor bisa terjadi kapan saja.
Anggri menekankan bahwa PSBA tengah melakukan studi soal kebencanaan di berbagai wilayah di Indonesia.
Pihaknya juga mengembangkan alat sistem deteksi bencana longsor yang dinamakan SipendiL atau Sistem Peringatan Dini Longsor, sebuah alat Early Warning System yang bekerja berdasarkan pembacaan kondisi total hujan (milimeter).
"Kami terus mengkaji sistemnya baik aktivitas secara meteorologi dan geologi. Harapannya untuk meminimalisir risiko destruktif yang ditimbulkan," ujarnya.
(***)