Pemkab Bengkalis Hadiri HUT Kota Dumai ke 25
RIAU24.COM - BENGKALIS- Bupati Bengkalis Kasmarni atas nama Pemerintah Kabupaten Bengkalis memberikan ucapan selamat dan tahniah buat Kota Dumai yang sedang merayakan hari jadinya yang ke 25 tahun pada tanggal 27 April 2024.
Hal tersebut disampaikan Bupati Bengkalis melalui Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Bengkalis Andres Wasono saat hadir mengikuti Sidang Paripurna HUT Kota Dumai, Sabtu (27/04/2024) di Ruang Sidang Paripurna Gedung DPRD Kota Dumai.
Sidang paripurna tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kota Dumai Supriyanto, yang juga dihadiri langsung Pj Gubernur Riau yang diwakili oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Zulkifli Syukur dan Bupati/Walikota Se-Provinsi Riau, serta tokoh perjuangan Kota Dumai.
Hari Jadi Kota Dumai yang ke-25 Tahun 2024 ini mengangkat tema "Terus Membangun Menjadi Yang Terdepan", dengan sub tema "Dengan semangat Hari Jadi Kota Dumai Ke-25, kita tingkatkan taraf hidup masyarakat melalui gerak laju program berkhidmat demi tercapainya jaminan kesehatan, lingkungan bersih, mayarakat berdaya saing, ekonomi tumbuh, serta infrastruktur merata di Kota Idaman".
Dalam kesempatan tersebut, Andres juga menambahkan semoga diusia Kota Dumai yang semakin dewasa ini, Kota Dumai akan semakin maju dan berkembang sehingga akan sejajar dengan Kabupaten/Kota lainnya, mengingat Kota Dumai memiliki beragam potensi yang sangat luar biasa untuk dikembangkan.
“Diusia Ke-25 Kota Dumai ini juga tentunya banyak catatan keberhasilan yang telah diraih dan berbagai tantangan juga telah dilewati sehingga Kota Dumai dapat Meningkatkan taraf hidup masyarakat melalui gerak laju Program Berkhidmat demi tercapainya jaminan kesehatan lingkungan bersih masyarakat berdaya saing ekonomi unggul serta Infrastruktur merata sehingga dapat sejajar dengan Kabupaten/kota lainnya” ucap Andris.