Menu

BRIN Bakal Lakukan Riset Ekspedisi Arkeologi Besar-besaran Tahun Ini 

Zuratul 28 Apr 2024, 13:50
BRIN Bakal Lakukan Riset Ekspedisi Arkeologi Besar-besaran Tahun Ini. (X/Foto)
BRIN Bakal Lakukan Riset Ekspedisi Arkeologi Besar-besaran Tahun Ini. (X/Foto)

RIAU24.COM -Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) mengklaim akan melakukan riset arkeologi berbasis ekspedisi skala besar tahun ini.

Hal tersebut disampaikan langsung Kepala BRIN Laksana Tri Handoko dalam acara perayaan Ulang Tahun ke-3 di Kantor BRIN, Jakarta Pusat, Minggu (28/3).

Handoko menjelaskan saat ini seluruh proses transisi peleburan LIPI menjadi BRIN juga sudah rampung. 

Oleh karenanya, ia menyebut BRIN akan mulai berfokus melakukan riset dengan skala besar.

"Kita harus menjadi jangkar, penarik riset dan inovasi secara nasional. Melalui riset-riset yang platformnya besar. Yang tidak mungkin dilakukan oleh Universitas, apalagi oleh industri," ujarnya dalam konferensi pers.

Handoko menjelaskan nantinya seluruh SDM dan fasilitas dari BRIN akan difokuskan untuk riset-riset skala besar itu. Mulai dari riset ekspedisi laut, darat, biologi struktur hingga arkeologi.

Halaman: 12Lihat Semua