11 Ribu Warga Harus Dievakuasi usai Gunung Ruang Meletus, Status Naik Level AWAS Berpotensi Tsunami
Menurut dia, keputusan menaikkan status level dari Siaga menjadi AWAS lantaran adanya potensi tsunami yang dapat terjadi.
Terutama apabila material produk daripada Gunung Api tersebut jatuh ke dalam laut.
"Hal ini berdasarkan sejarah juga daripada gunung ruang yang pada waktu lalu menyebabkan tsunami dikarenakan dari aktivitas erupsi. Selanjutnya rekomendasi kami adalah di 6 km sehingga sebagian kecil dari pulau Tagulandang di area barat itu harus diungsikan," ujarnya.
Oleh karena itu, berkaca pada pengalaman sebelumnya, PVMBG akhirnya menggunakan radius 6 km sebagai patokan untuk menghindari potensi tsunami yang mengancam.
Khususnya di sisi bagian barat pulau Tagulandang.
(***)