PKB Blak-blakan, Sebut Tak Punya Pengalaman Jadi Oposisi
RIAU24.COM - Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jazilul Fawaid mengaku jika pihaknya sama sekali tak memiliki pengalaman menjadi oposisi.
Artinya, tidak mungkin PKB akan menjadi oposisi dalam pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nantinya dikutip dari inilah.com, Sabtu 6 April 2024.
"PKB belum punya pengalaman untuk itu nanti kita lihat, soalnya PKB belum punya pengalaman di luar pemerintahan," sebutnya.
Dia lalu balik bertanya apakah ada pihak yang ingin membawa PKB dalam koalisi Prabowo-Gibran.
"Lagian siapa yang mau ngajak pemerintahan?," ujarnya.
Sekali lagi dia menegaskan selama ini PKB berada dalam koalisi pemerintahan.
"Selama ini PKB menjadi bagian dari pemerintahan," sebutnya.
Bicara soal bakal meninggalkan koalisi perubahan, dia menjawab terdapat perbedaan antara ide perubahan dengan koalisi perubahan.
"Ide perubahan saya pikir tetap diinginkan oleh masyarakat. Tapi kalau koalisi perubahan itu berbeda dengan ide perubahan. Semua daerah juga ingin berubah lebih baik," sebutnya.