Perdana ! Bupati Bengkalis dan Wabup Bersafari Ramadhan Dirupat Utara
Kemudian terkait kemiskinan ekstrim sedikitnya 41 kepala keluarga secara gotong royong dibantu baik oleh Pemerintah Kecamatan, maupun desa setempat. Begitu juga stunting dan gizi buruk, Rupat Utara masih tinggi.
Mantan Sekretaris Camat Siak Kecil ini juga menyampaikan rasa terima kasihnya atas pembangunan yang terus bergulir di Rupat Utara.
Aulia berharap pembangunan terus berlanjut dan di 2025 beliau berharap terealisasinya renovasi masjid kecamatan dan pembangunan tempat pembuangan akhir sampah.
Kegiatan menjelang berbuka puasa ini turut diserahkan sejumlah bantuan.
Seperti bantuan CSR Bank Riau Kepri Syariah untuk rumah ibadah, bantuan anak yatim dan kaum dhuafa, bantuan paket makanan, penyerahan sembako paket murah serta bantuan Tv led jadwal sholat.
Kemudian bantuan Al Qur'an dan Surat Yasin untuk pondok dan grup wirid pengajian.