Siapa Pemilik Marjan, Sirup yang Muncul dengan Iklan Fantastis Setiap Bulan Ramadan
Sebelumnya pendiri Suba Indah adalah M. Kurnia yang juga mendirikan Supermarket Hero.
Saat itu dirinya memiliki keinginan untuk mengurangi impor pangan dan memenuhi kebutuhan masyarakat dari hasil negeri sendiri.
PT Lasallefood Indonesia telah meningkatkan bisnis menjadi sekitar 50 kali lipat dalam waktu 18 tahun, berkat pengembangan berkelanjutan dari merek-merek terkemuka di pasar ritel dan sektor jasa makanan.
Perusahaan juga berhasil menjadikan Marjan sebagai merek terkemuka di pasar sirup, terutama di pasar premium karena merupakan 100% sirup gula.
Pada saat yang sama, Sunquick sebagai pemimpin pasar dalam kategori konsentrat buah berhasil mempertahankan posisi terdepan di segmen ini.
Pada tahun 2003, PT Lasallefood Indonesia mulai memproduksi dan memasarkan Kecap Tomat Del Monte dan saus sambal di Indonesia.