Menu

Pemko Pekanbaru Gesa Perbaikan Infrastruktur untuk Masyarakat

Muhardi 9 Mar 2024, 11:14
Pemko Pekanbaru Gesa Perbaikan Infrastruktur untuk Masyarakat.
Pemko Pekanbaru Gesa Perbaikan Infrastruktur untuk Masyarakat.

Sementara itu, Pemko Pekanbaru juga melakukan ruas pembangunan jalan lingkungan per kecamatan di tahun 2024  yang terdiri dari pembangunan jalan lingkungan sebanyak 224 ruas, saluran lingkungan sebanyak 174 saluran, dan rencana pembangunan air bersih sebanyak 18 sumber.

Kemudian juga akan dilakukan pembangunan  drainase di 18 ruas jalan  dengan total panjang 1.882 meter  di tahun 2024.

Dilakukan secara Bertahap

Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Muflihun menyampaikan bahwa pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru berkomitmen untuk melakukan overlay jalan rusak. Namun perbaikan dilakukan secara bertahap.

"Karena itu untuk perbaikan jalan rusak tidak bisa sekaligus. Kita lakukan secara bertahap. Dan alhamdulillah pada 2023 lalu kita sudah overlay kurang lebih 14 ruas jalan, dan akan dilanjutkan dengan beberapa ruas jalan lagi di 2024” ujar Muflihun.

Ia menyebut pada tahun ini jalan yang akan diperbaiki secara overlay juga berkisar sama dengan tahun lalu.

Halaman: 123Lihat Semua