Tahukah Anda, Begini Peran Penting Orang Tua untuk Tekan Kasus Kanker Anak di Indonesia
RIAU24.COM - Minimnya edukasi orang tua terkait kanker pada anak bisa menjadi biang kerok penyakit ini menjadi lebih serius atau kondisi stadium lanjut. Jika terdeteksi lebih dini dan orang tua memiliki modal pengetahuan akan hal tersebut, maka penyakit ini bisa dicegah untuk tidak menjadi lebih parah, bahkan bisa disembuhkan.
Guna menekan angka tersebut, peran orang tua sangat dibutuhkan. Pasalnya, orang tua merupakan sosok yang setiap hari mengetahui aktivitas yang dilakukan oleh anak.
Orang tua Berperan Jaga Pola Makan Anak
Menjaga kebutuhan nutrisi makanan pada anak, khususnya buah hati yang menderita kanker merupakan satu hal yang wajib dilakukan para orang tua. Namun, setiap anak tentu memiliki kebutuhan nutrisi yang berbeda-beda, sehingga orang tua harus lebih bijak untuk memberikan makanan atau minuman yang dikonsumsi mereka.