Menu

Pakar Ungkap dan Beri Peringatkan Bahaya APBN soal Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran 

Zuratul 19 Feb 2024, 11:12
Pakar Ini Peringatkan Bahaya APBN soal Makan Siang Gratis Janji Proker Prabowo-Gibran. (X/Foto)
Pakar Ini Peringatkan Bahaya APBN soal Makan Siang Gratis Janji Proker Prabowo-Gibran. (X/Foto)

RIAU24.COM -Pasangan calon (paslon) nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul dalam hitung cepat (quick count) Pilpres 2024.

Dari sejumlah versi lembaga survei, Prabowo-Gibran unggul telak dari paslon lain. Rata-rata suara pemilih paslon nomor 2 ini di atas 50 persen.

Berdasarkan hasil quick count Litbang Kompas, misalnya, dengan perolehan suara 95,60 persen per Kamis (15/2) pukul 17.01 WIB, Prabowo-Gibran bertengger di posisi pertama dengan raihan suara 58,51 persen.

Sementara, quick count Politika Research and Consulting (PRC) mencatatkan Prabowo-Gibran memperoleh suara 59,34 persen dari total 98,75 persen suara yang telah masuk hingga Kamis pukul 17.57 WIB.

Jika hasil perhitungan dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) nanti tak jauh dari hasil quick count, maka Prabowo-Gibran bisa terpilih sebagai pemimpin negara ini. 

Sebelum mencapai perolehan suara yang tinggi, Prabowo-Gibran berkampanye soal program makan siang dan susu gratis untuk anak-anak dan ibu hamil.

Halaman: 12Lihat Semua