Andi Arief: Jangan Diadu Antara Kampus dan Rakyat Pada 14 Februari Nanti, Tidak Semudah Itu Hasto!
RIAU24.COM - Ketua Bappilu Partai Demokrat, Andi Arief kembali berkicau meminta Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto untuk berhenti melakukan upaya pembenturan di Pemilu 2024.
"Jangan diadu antara kampus dan rakyat. Jangan dibenturkan antara forum guru besar dengan rakyat yang mood politiknya menginginkan pencoblosan pada 14 Februari nanti. Tidak semudah itu Hasto!" kata Andi Arief dalam cuitan di akun X-nya, Selasa (6/2).
Andi Arief mengatakan, Pemilu 2024 yang akan berlangsung pada 14 Februari adalah agenda masyarakat Indonesia.
Ia menyebut sebaiknya para guru besar memastikan pemilu berlangsung jujur dan adil dengan turun ke TPS.
"Pemilu 14 Februari agenda negara, rakyat dan partai serta bangsa ini. Semua harus mensukseskannya," ujar Andi.
"Ketakutan forum guru besar dan lain-lain soal kecurangan jangan hanya di atas kertas yang memanaskan situasi. Lebih baik bersama-sama turun ke lapangan saat pemilu memastikan jurdil di TPS," sambungnya.
Lebih jauh, Andi Arief mengatakan para guru besar juga harus menerima situasi jelang Pemilu 2024. Ia menyebut semua pihak bisa bangkit kembali usai pemilu berlangsung.
"Situasi saat ini yang dikemukakan oleh berbagai forum guru besar adalah keadaan yang negara dan semua komponen bangsa termasuk para guru besar sendiri punya saham. Semua harus terima, dan kita bangkit lagi setelah 14 Februari nanti. Jangan cengeng!" imbuhnya.